Teroponglampung.com, Pesawaran – Sebanyak 95 siswa-siswi kelas 7 SMP Negeri 27 Pesawaran Lampung, mengikuti kunjungan dan praktik membuat Tapis di Galeri Tapis Jejama Kham, Desa Negeri Katon, Kabupaten Pesawaran, Provinsi Lampung. Rabu, 1/2/2023.
Program tersebut dilaksanakan sebagai bentuk implementasi nilai-nilai positif secara nyata kepada siswa siswi SMP N 27 Pesawaran.
Nursindam, S.Pd., Kepala SMP N 27 Pesawaran, dalam sambutannya menuturkan bahwa kunjungan ini bertujuan untuk mengenalkan budaya dan kearifan lokal yang ada di daerah dan sebagai sarana menumbuhkan kecintaan siswa kepada budaya yang ada di provinsi Lampung.
“Ada 95 siswa dan 10 guru pendamping dari sekolah kami, mereka akan belajar dan membuat karya berupa Tapis. Tapis sendiri merupakan kearifan lokal yang ada di provinsi Lampung dan hal ini sebagai bentuk implementasi proses pembelajaran di kelas.” ujarnya
Redawati, Ketua Galeri Tapis Jejama Kham Kapubaten Pesawaran menyambut baik kedatangan siswa siswi dari SMP N 27 Pesawaran.
Dalam sambutannya ia mengatakan, program yang digelar oleh pihak sekolah sangat bagus dan harus dilanjutkan .
“Semoga program ini bisa terus berkesinambungan, sehingga para siswa tidak hanya belajar di kelas tetapi mengetahui secara praktik bagaimana proses pembuatannya.”
Terpisah, Renata, salah satu peserta kunjungan mengungkapkan, dirinya sangat berbagia mengikuti program ini.
“Kegiatan ini sangat menyenangkan dan selama disini, saya jadi tau seperti apa bahan yang digunakan untuk membuat Tapis dan bagaimana teknik menyulam Tapis sampai bisa dipakai dan bernilai jual.” pungkasnya
SMP N 27 Pesawaran adalah satu satu lembaga pendidikan formal yang ada di bawah naungan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Pesawaran.
Sekolah ini beralamatkan di Jalan Terusan Imam Bonjol Desa Kurungan Nyawa Kecamatan Gedong Tataan Kabupaten Pesawaran, Provinsi Lampung.
Laporan Jamilah